Kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Cabor Petanque oleh IGORNAS Kota Bima.

KOTA BIMA, SDN 42 Manggemaci Kota Bima, menugaskan Ahmad Soni Arwan,S.Pd untuk mengikuti Kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Cabang Olahraga (Cabor) Petanque Tingkat Kota Bima yang diadakan oleh Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNAS) Kota Bima Senin (20/03/2023) di SMP Negeri 8 Kota Bima Pukul 08.00 WITA sampai dengan selesai. Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kota Bima melalui Sekdis Taufikurahman, S. Pd.M.Ap dalam sambutannya bahwa ini adalah ajang olahraga baru yang semoga banyak peminatnya dan anak-anak yang ikut harus terus didampingi agar bisa berlatih dengan baik dan nantinya bisa membanggakan nama sekolah dan nama Dinas Dikpora  “ujarnya.

 

Ketua Igornas Kota Bima Ikbal Tanjung,S.Pd, dalam sambutannya mengatakan, tujuan kegiatan ini untuk menumbuhkan kembangkan bibit prestasi pada bidang olahraga dan peningkatan kompetensi guru olahraga di Kota Bima, sehingga perkembangan kemajuan olahraga di tanah air dapat kita ketahui bersama. "Ini adalah forum Diskusi maupun sharing pengalaman antara sesama guru olahraga, demi kemajuan olahraga di Kota Bima kedepannya," ujarnya.

 

Sebenarnya apa sih olahraga petanque itu? Petanque (dibaca petang) merupakan salah satu jenis olahraga asal Prancis yang masih awam di telinga masyarakat Indonesia. Olahraga ini baru masuk ke Indonesia pada Tahun 2017 lalu.

 

Olahraga ini dimainkan dengan melempar bola logam berat ke arah bola kecil (cochonnet) yang diletakkan di tengah lapangan. Pemain atau tim yang melempar bola paling dekat dengan bola kecil akan menjadi pemenangnya.

 

Olahraga petanque biasanya dimainkan di lapangan yang terdiri dari tanah atau pasir dengan ukuran sekitar 15 x 4 meter. Pemain atau tim biasanya terdiri dari 2-3 orang, dan setiap orang akan melemparkan 2-3 bola selama giliran mereka.


Petanque merupakan olahraga yang membutuhkan strategi dan keterampilan dalam melempar bola secara akurat. Selain itu, olahraga ini juga dapat membantu meningkatkan keseimbangan, koordinasi, dan keterampilan motorik halus. Petanque dapat dimainkan oleh berbagai usia dan level kebugaran, sehingga dapat menjadi olahraga yang menyenangkan untuk semua kalangan.